Premium Price Fairtrade

Sistem perdagangan fairtrade merupakan suatu sistem perdagangan yang adil sebagai salah satu alternatif dalam pemberdayaan ekonomi produser kecil di era perdagangan bebas.


Dengan fairtrade akan terbina suatu hubungan perdagangan yang baik dimana para produser akan memberikan produk dengan jaminan mutu yang tinggi dan dibeli dengan harga yang layak oleh para pedagang/pengusaha. Adanya jaminan harga yang stabil dan premium price adalah salah satu bagian terpenting dalam fairtrade.

Premium Fairtrade di definisikan sebagai adanya sejumlah uang tambahan diluar harga produk yang telah disetujui untuk dijual. Ini adalah pembayaran extra/tambahan. Dan Fairtrade Premium ini bukanlah bagian dari diskusi tawar menawar tentang harga jual produk. Premium ini biasanya sekitar 5 sampai 30% dari harga FOB atau harga di petani/harga ladang/harga kebun (Farm Gate Price).  

Harga Premium ini ditentukan oleh lembaga fairtrade, misalnya FLO (Fairtrade Labelling Internasional) dan diterbitkan sebagai bagian dari standardisasi produk tertentu. Premium ini ditetapkan ketika suatu produk pertama kali diperkenalkan dan akan disesuaikan apabila perlu.

Fairtrade Premium ini adalah sejumlah dana (uang) yang diperuntukkan untuk mendukung produser dalam proses meningkatkan situasi kerja, komunitas dan lingkungan sekitar.
Dalam perjalanannya, Premium ini telah digunakan untuk membiayai proyek-proyek seperti sekolah, perberhentian bus dan fasilitas – facilitas sosial lainnya. Premium juga dapat digunakan untuk pelatihan atau dijadikan investasi untuk membiayai infrastruktur organisasi.

Yang paling penting, melalui suatu musyawarah/Rapat Umum Anggota (General Assembly) pada lembaga petani/produser, setiap petani/produser harus mempunyai suara untuk menentukan bagaimana uang Premium ini dapat dikelola dan akan digunakan untuk proyek-proyek apa saja.

Tujuan dari penggunaan Premium bukanlah untuk menjadikan hanya orang/petani tertentu saja yang menjadi kaya, tetapi untuk meningkatkan kondisi-kondisi sosial dan ekonomi keseluruhan komunitas. Komunitas ini maksudnya bisa komunitas petani/produser, atau komunitas para petani dan keluarganya, atau komunitas yang lebih besar lagi dimana para petani tinggal dan berkarya.

Semoga bermanfaat.

0 komentar:

Posting Komentar

Terima Kasih Atas Kunjungan dan Komentar Sobat.
Salam Blogger.