Varietas dan Klon Kakao

Saya yakin hampir semua kita pernah mendengar istilah varietas dan klon. Kedua istilah ini sering kita temui khususnya dibidang pertanian dan perkebunan.

Berikut ini saya akan berbagi informasi dengan teman-teman mengenai definisi varietas dan klon, khususnya pada tanaman kakao.



Tapi sebelumnya saya jelasin dulu mengenai apa itu tanaman unggul.
Tanaman unggul didefinisikan sebagai tanaman yang memiliki sifat-sifat; cepat menghasilkan, produksi tinggi, mutu hasil yang baik (sesuai dengan permintaan pasar), tahan terhadap hama dan penyakit utama, mempunyai toleransi terhadap kondisi yang marjinal (kekeringan, tanah kurang subur), effisiensi dalam pemeliharaan tanaman dan panen serta berumur relatif panjang.
Berikut definisi varietas dan klon.
Varietas adalah kelompok tanaman dalam satu jenis (species) yang diperbanyak secara generatif dengan sifat berbeda, seragam dan stabil atau biasa disebut juga kultivar. Contohnya pada tanaman kakao seperti; AB 3, S 795, USDA 762, Andungsari 1 dll.
Klon adalah kelompok tanaman dalam satu jenis (species) yang diperbanyak secara vegetatif dengan sifat berbeda, seragam dan stabil. Contohnya pada tanaman kakao seperti; GT 1, BPM 1, PR 300, RRIM 712, DR 1, DR 2, DR 38 dll.
Jelaskan beda varietas dan klon?
Semoga informasi ini bermanfaat.

0 komentar:

Posting Komentar

Terima Kasih Atas Kunjungan dan Komentar Sobat.
Salam Blogger.